Sunday, December 12, 2010

Tips (Ngaco) Hemat Gathering

Melihat keadaan sekarang yang serba mahal, dan juga karena seringnya pergi untuk ngumpul-ngumpul dengan teman. Aku mulai melihat cara bagaimana bisa sering jalan-jalan, tapi tetap hemat. Ini memang hanya sebuah pandangan ngaco, tapi kurang lebih inilah poin-poin terpikirkan olehku. Sooo…, beginilah kurang lebih cara-caranya :

1. Discount!

Sekarang ini bukan hanya produk barang, tapi banyak juga restoran yang menyediakan diskon. Mereka sering bekerja sama dengan sebuah kartu kredit tertentu. Sehingga, akan sangat menguntungkan sekali, jika anda atau mungkin teman anda, mempunyai kartu kredit yang dimaksud.

2. Go with the flow, Free Flow.

Lebih baik memesan minuman yang free flow alias isi ulang. Temanku sebelum memesan tidak akan ragu-ragu untuk bertanya jenis minuman apa yang free flow, (untung ada dia, jadinya aku tidak usah bertanya sendiri..hehehhe..) tentunya sangat menguntungkan hanya dengan membayar sekali, bisa dapat isi ulang sesukanya…hohohooh.

3. Caaarrd…, the caaarrrddd.

Berkenaan dengan poin no. 1, dan Oke lah, saya juga tidak akan meng-encourage anda untuk memiliki kartu kredit. Tapi kalau misalnya ada seorang teman anda yang menawarkan untuk membayar dengan kartu kredit-nya dulu, lumayan menguntungkan buat anda karena anda tidak harus langsung membayar saat itu juga! Lumayan bisa menunda pembayaran dengan cara misalnya : “gue bayarnya besok di kantor aja yaaaa…” (Tapi jangan sampe lupa dibayar ya! Bisa jatuh kredibilitas)

4. Girls on Diet!

Untuk lebih menghemat, mungkin anda bisa membagi makanan saja dengan teman anda. Tapi hati-hati menentukan pilihan! Kalau bisa carilah teman wanita anda yang tidak bisa makan banyak-banyak, atau sedang diet. Karena porsi yang akan dia makan, pasti akan lebih sedikit lagi. Jadi anda bisa mendapatkan kira-kira ¾ porsi makanan, dan tetap membayar setengah harga!

5. Be with the boys.

Bukannya bermaksud curang, tapi ada keuntungan dengan pergi bersama dengan para pria. Jika keluar makan bersama, mereka jarang menghitung dengan teliti berapa jumlah total makanan dan minuman mereka. Biasanya jika bill datang, mereka hanya akan mengeluarkan sejumlah uang—yang biasanya lebih—untuk membayar tagihan mereka. Kalauuu, sudah begitu, bisa-bisa anda tidak perlu membayar makanan anda sendiri, karena kelebihan dari yang diberikan oleh semua teman laki-laki anda….huahuauhuhahua. (Tertawa puas)

6. Take it slooww and make it fast (saran paling ngaco)

Ini mungkin saran paling ngaco, dan aku sendiri belum pernah mencoba, walaupun sempat terpikirkan beberapa kali. Ketika bill datang, bagaimana kalau anda sengaja berlambat-lambat mengeluarkan uang? Siapa tau ketika teman-teman anda selesai mengumpulkan semua uangnya, akan ada kelebihan, dan anda bisa membayar dengan jumlah yang kurang, atau bahkan tidak sama sekali? Lalu ketika uang kembali datang, cepat-cepat mengambil uang kembalian yang ada, Hehehheheheh. (tapi aku pun ragu, apa masih ada orang yang mau berteman dengan anda yang berkelakuan seperti itu hehhehehe.)


Jadi inilah tips-tips yang aku simpulkan sendiri, karena ingin tetap bisa sering kumpul-kumpul dengan teman, dan tidak ingin langsung jatuh miskin sampai gajian berikutnya. Sama sekali tidak ada latar belakang penelitian untuk tips ini, Heheheheh. Tapi siapa tau, ada yang benar-benar bisa digunakan!

1 comment:

Anonymous said...

wkawkakwa, nai..nai,,